Mode Gelap Google Search Bisa Diakses Hari Ini

Ilustrasi - Tangkapan layar mode gelap Google Search
Istimewa.in | Google mulai meluncurkan fitur mode gelap (dark mode) di aplikasi pencariannya atau Google Search versi mobile mulai hari ini Rabu (20/5/2020).

Seperti dikutip dari The Verge, Rabu (20/5/2020) fitur tersebut dapat diakses oleh para pengguna ponsel pintar berbasis Android maupun iOS. Namun, belum semua pengguna di seluruh dunia dapat menggunakan fitur mode gelap tersebut pada hari ini.


Pasaalnya, Googel menyebutkan bakal menyediakan fitur tersebut ke seluruh dunia secara bertahap. Dalam hal ini paling lambat para pengguna di seluruh dunia dapat memanfaatkan fitur tersebut pada akhir pekan ini.

Fitur tersebut sejatinya telah diluncurkan dalam versi beta pada tahun ini. Namun lantaran bentuknya masih beta, maka hanya sedikit pengguna yang dapat memanfaatkannya.


Bagi para pengguna dapat memanfaatkan fitur ini dengan cara melakukan pembaruan atau update pada aplikasi peramban Google tersebut.


Para pengguna dapat memanfaatkan fitur ini secara otomatis apabila menggunakan sistem operasi Android 10 atau iOS 13.

Tren pemanfaatan mode gelap terus dikembangkan oleh Google dalam beberapa waktu terakhir. Fitur tersebut sudah dilakukan di antaranya di aplikasi Gmail, Google Kalender dan Google Maps, serta Google Fit.